Gerakan Kebersihan Tali Pasih di Pantai Yeh Gangga, Kolaborasi untuk Indonesia Bersih

TABANAN – VISIBALI.COM – Dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) Tahun 2025, Pemerintah Kabupaten Tabanan menggelar kegiatan Gerakan Kebersihan Tali Pasih (Tabanan Peduli Pantai Bersih) di Pantai Yeh Gangga, Desa Sudimara, Kecamatan Tabanan, Kabupaten Tabanan, Provinsi Bali.
Kegiatan ini berlangsung pada Jumat, 28 Februari 2025, pukul 07.30 Wita dan dihadiri sekitar 600 peserta dari berbagai elemen masyarakat.
Kegiatan bertema “Kolaborasi untuk Indonesia Bersih” ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Wakil Bupati Tabanan I Made Dirga, S.Sos., yang mewakili Bupati Tabanan.
Turut hadir pula perwakilan dari Kodim 1619/Tabanan, Polres Tabanan, Polsek Tabanan, Kejaksaan Negeri Tabanan, Pengadilan Negeri Tabanan, serta berbagai perangkat daerah Kabupaten Tabanan.
Selain itu, sejumlah organisasi sosial dan lingkungan seperti Yayasan Bumi Sasmaya, Yayasan Kunti Bakti, Sungai Watch, Laskar Bali Santhi Tabanan, Baladika Bali Tabanan, serta perwakilan CLOCC di Kabupaten Tabanan juga turut serta dalam aksi ini.
Wakil Bupati Tabanan, I Made Dirga, menekankan pentingnya momentum HPSN sebagai refleksi terhadap sistem pengelolaan sampah yang telah berjalan selama ini.
Wabup Dirga mengingatkan bahwa Kabupaten Tabanan pernah menghadapi situasi darurat sampah akibat penuh sesaknya Tempat Pembuangan Akhir (TPA) serta minimnya kesadaran masyarakat dalam pengelolaan sampah.
Oleh karena itu, Politisi asal Sudimara ini juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersatu dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan.
“Kita harus bersatu menyelenggarakan kegiatan bersih-bersih, bukan hanya pemerintah, tetapi juga seluruh lapisan masyarakat yang ada di Tabanan,” ujar Wabup Dirga.
Kegiatan ini merupakan bentuk nyata kolaborasi antara pemerintah, aparat keamanan, organisasi sosial, dan masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan, khususnya pantai.
Harapannya, aksi ini dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat luas untuk terus menjaga kebersihan dan meningkatkan kesadaran dalam mengelola sampah secara berkelanjutan.
Dengan terselenggaranya Gerakan Kebersihan Tali Pasih ini, diharapkan semangat gotong royong dan kepedulian terhadap lingkungan semakin meningkat, sehingga Kabupaten Tabanan dapat menjadi daerah yang lebih bersih, sehat, dan nyaman bagi seluruh masyarakat. (red)